Pertumbuhan adanya pulau pribadi merupakan sebuah perkembangan baru, menurut Farhad Vladi, makelar pulau pribadi yang sudah berpengalaman di industri ini.
"Banyak orang yang menyewa sebuah pulau untuk berwisata, daripada membelinya," kata Vladi dikutip dari CNBC, Minggu (15/9/2013).
"Tampaknya banyak generasi muda yang ingin mencobanya, daripada memilikinya," katanya yang juga memiliki pulau pribadi bernama Vladi.
Statistik menyebutkan, dalam 40 tahun bisnis yang dijalani Vladi telah dilibatkan dalam 2.400 transaksi penjualan pulau pribadi. Selain itu, dalam satu dekade terakhir perusahaannya telah menyewakan 26.000 pulau untuk dirental.
Selain Vladi, CEO Private Islands Inc Chris Krolow memiliki website Private Island Online. Dirinya mengatakan hal senada dengan Vladi. "Kita melihat ada pertumbuhan yang cepat dari rental pulau pribadi ini," katanya.
Pemilik pulau pribadi datang dari berbagai kalangan. Mulai dari keluarga biasa hingga ke selebriti. Contohnya, pebisnis Richard Branson dan pesulap David Copperfield yang menyewakan pulau pribadi milik mereka.
Saat ini, baik Vladi maupun Krolow memiliki 200 pulau pribadi yang siap untuk disewakan. Termasuk pulau Bonefish Cay di Kepulauan Karibia yang dibanderol US$ 66,350 untuk waktu penyewaan 1 minggu untuk 14 orang, atau Pulau Amafi, pulau terluar di Italia yang disewakan US$ 172.600/minggu untuk 12 orang.
Yang termahal dari daftarnya adlaah pulau Calivigny di Karibia. Pulau ini bisa menampung sampai 50 orang, tentu dengan harga yang cukup mahal, yakni US$ 140.000/malam.
Chris Korlow menjelaskan, pulau-pulau tersebut disewakan dengan berbagai tipe pelayanan. Ada yang lengkap dengan fasilitas seperti koki masak, kapten kapal, pembantu dan staf yang lain. Atau bahkan beberapa pulau yang lainpun disewakan dengan keadaan yang tidak terlalu bagus, bahkan cenderung tak terurus.
sumber | oke77.blogspot.com | http://finance.detik.com/read/2013/09/15/163053/2359228/4/ini-kisaran-harga-untuk-sewa-sebuah-pulau-berminat?f9911023
total komentar :
|