"Terjadi peningkatan aktivitas pembentukan awan hujan di wilayah Jabodetabek yang berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin, kilat dan petir. Kami minta warga waspada," kata petugas piket BPBD, Manto, Senin 18 November 2013.
Ia menjelaskan bahwa awan hujan ini terus bergerak dari arah Tangerang Selatan menuju Pondok Cabe, Halim, Parung, Pamulang, Sawangan, Limo, Depok, Tugu, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Pusat.
"Selain itu genangan terjadi di Kelurahan Bidara Cina dengan ketinggian 10 cm. Air merendam kediaman 67 kepala keluarga yang berada di lima RW dan 22 RT. Petugas sudah di lokasi untuk membantu warga," ujarnya.
Berikut ketinggian pintu air hingga pukul 12.00 WIB. Angke Hulu 100 cm (siaga 4), Pesanggrahan 90 cm (siaga 4), Krukut Hulu 50 cm (siaga 4), Katulampa 40 cm (siaga 4), Depok 120 cm (siaga 4), Manggarai 700 cm (siaga 4), Cipinang Hulu 80 cm (siaga 4), Sunter Hulu 50 cm (siaga 4), Karet 450 cm (siaga 4), Pulo Gadung 360 cm (siaga 4), Pasar Ikan 195 cm (siaga 3), Waduk Pluit 180 cm (siaga 4). (adi)
sumber | oke77.blogspot.com | http://metro.news.viva.co.id/news/read/459459-waspada-jakarta-dihantam-badai-sore-ini
total komentar :
|