Dilansir laman Dailymail, Senin 7 Mei, 2013, para mahasiswa kampus perawatan anak itu, dilatih oleh pelatih profesional. Untuk ilmu bela diri, didatangkan seorang pengajar yang sudah terbiasa melatih calon pengawal pribadi.
Menurut pelatih bela diri, John Yeo, para pengasuh anak ini diajarkan materi yang keras dan realistis. Hal lain yang diajarkan kepada siswa adalah teknis mengendarai mobil di jalanan yang licin dan bagaimana cara mereka melarikan diri dari sekelompok orang yang ingin menculik anak asuhnya.
Untuk pelajaran menyetir ini, para siswa diajak berkendara di sebuah sirkuit balap di Castle Combe Racin, Wiltshire, Inggris.
"Kami menempa mereka dengan tekanan setinggi mungkin. Apabila mereka masih dapat mengendarai mobil dalam kondisi darurat secara cepat dan efisien maka itu akan menjadi nilai tersendiri untuk mereka," ujar Yeo.
Setelah mendapatkan pelatihan semacam ini, kata Yeo, para pengasuh anak itu dapat lebih percaya diri. Mereka memiliki kemampuan untuk membuat anak yang mereka asuh lebih aman. Sementara di mata para siswanya, pelajaran semacam ini sangat bermanfaat bagi mereka.
Menurut Abby Harris (19 tahun), modul pelajaran yang baru sangat bermanfaat, karena kliennya nanti kerap menjadi target potensial para penjahat.
"Ini merupakan bagian pelatihan yang sangat penting. Anda harus selalu siap menghadapi hal apa pun. Apabila kami memiliki klien penting, maka kami harus tahu bagaimana melindungi mereka," ujar Harris.
Di mata Harris, ilmu bela diri sangat penting, karena tidak akan selalu tahu tantangan apa saja yang akan dihadapi selama berada di luar.
Rekan Harris, Lucy Draper (24 tahun) berpendapat hal yang sama. Menurutnya, materi semacam ini juga dapat dimanfaatkan untuk menghindari kejaran wartawan gosip dan paparazzi. "Materi ini jelas bermanfaat karena mengajarkan kami untuk dapat menghadapi situasi berbahaya. Dan kini saya yakin telah jauh lebih siap," kata Draper.
Norland College memang dikenal sebagai penghasil pengasuh yang andal. Mereka dikenal menjadi pilihan favorit para anggota keluarga kerajaan, selebriti dan orang-orang super kaya.
Didirikan tahun 1892 oleh Emily Ward, pengasuh lulusan Norland dikenal dengan seragamnya yang mencolok. Mereka mengenakan seragam daster berwarna cokelat muda, cardigan, topi cokelat, serta sarung tangan putih. Hal ini menyebabkan mereka sering kali menjadi sasaran para penjahat yang ingin menculik anak asuh mereka, yang sudah dapat dipastikan merupakan anak-anak orang superkaya.
Untuk bisa berkuliah di sini, para siswa diharuskan membayar 36 ribu poundsterling atau Rp545 juta selama empat tahun kuliah. Dengan gelar BA Honours, para siswa juga diajarkan beberapa kemampuan lain seperti memberikan pertolongan pertama, menjahit, dan memasak. (kd)
sumber | wowunic.blogspot.com | http://dunia.news.viva.co.id/news/read/411519-cegah-penculikan--pengasuh-anak-di-inggris-dilatih-bela-diri
total komentar :
|