Liburan Sekaligus Dapat Jodoh Milyuner, Coba Naik Pesawat Ini!


Ada kabar gembira bagi para traveler jomblo yang ingin mencari jodoh. Jika ingin mencoba mencari jodoh milyuner, bisa coba naik maskapai yang satu ini. Maskapai apa?

Sebuah survei diadakan oleh SeekingMillionaire.com yang melibatkan 47.000 milyuner. Dari Huffington Post, Jumat (1/11/2013), para responden ini adalah milyuner yang masih single dan sedang mencari pasangan.

Survei ini ingin mecari tahu maskapai apa yang sering mereka gunakan untuk traveling baik untuk liburan maupun untuk bisnis. Ternyata, banyak yang memilih menggunakan American Airlines. Setidaknya sebanyak 30.496 milyuner menggunakan maskapai asal AS ini.

Bukan berarti Anda, traveler yang sedang mencari jodoh, hanya bisa menggunakan maskapai ini saat liburan. Masih ada dua maskapai lain yang menduduki posisi kedua dan ketiga. Di posisi dua ada Virgin Airlines yang dinaiki 5.091 milyuner. Sedangkan ada 4.327 milyuner yang memilih naik Delta Airlines.

Dalam survei juga disebutkan bahwa 73,2 persen responden adalah milyuner yang traveling sendiri. 74 Persen responden merupakan penumpang yang kerap menunggu di longue bandara. Sedangkan 78 persen dari responden merupakan anggota program mileage di maskapai terkait.

Jika benar-benar ingin mencoba peruntungan mencari pasangan milyuner selagi liburan, cobalah naik American Airlines. Tentu milyuner ini tidak akan duduk di kelas Ekonomi. Butuh sedikit usaha untuk mengenal mereka, dengan cara mengupgrade kursi ke kelas satu. Selamat mencoba!




sumber | oke77.blogspot.com | http://travel.detik.com/read/2013/11/01/161502/2401701/1382/liburan-sekaligus-dapat-jodoh-milyuner-coba-naik-pesawat-ini?v9911011381


total komentar : | apa komentar kamu ?

Artikel Terkait

KOTAK KOMENTAR