"Tadi sekitar pukul 11.00 WIB atau 12.00 WIT," kata juru bicara kepresiden Julian A Pasha kepada detikcom, Sabtu (23/11/2013).
Julian tidak tahu apa isi surat balasan dari Abbott tersebut. Presiden, lanjut Julian, tidak memberitahu informasi itu kepada dirinya.
Saat surat itu diterima, SBY ditemani oleh Mensesneg Sudi Silahahi dan Menlu Marty Natalegawa. Julian sendiri tidak bisa memastikan apakah isi surat itu juga akan disampaikan presiden kepada publik.
"Saya belum tahu soal itu," kata Julian.
SBY memang telah mengirim surat kepada Tony Abbott untuk meminta penjelasan resmi terkait penyadapan yang dilakukan oleh intelijen negeri Kangguru tersebut terhadap sejumlah pejabat negara.
Ditegaskan Abbott, dirinya berkomitmen untuk menjaga agar hubungan kedua negara tetap kuat. Abbott bahkan mengucapkan terima kasih kepada Presiden SBY karena telah menjadi teman yang sangat baik bagi Australia.
"Tentunya akan ada hari-hari baik dan hari-hari yang lebih baik. Namun tekad saya adalah memastikan bahwa hubungan ini terus membaik dan saya senantiasa berterima kasih untuk presiden Yudhoyono, yang telah menjadi teman yang sangat baik bagi Australia -- salah satu teman terbaik yang pernah kita punya," tuturnya.
Para anggota parlemen dan mantan pejabat-pejabat tinggi Australia telah mendesak Abbott untuk menyampaikan permintaan maaf kepada Presiden SBY, atau setidaknya memberikan penjelasan mengenai penyadapan ini.
Pemimpin Oposisi Australia, Bill Shorten misalnya, mendesak PM Abbott untuk mengambil langkah positif mengingat seriusnya masalah penyadapan ini.
"Seriusnya masalah ini, atau perasaan tersinggung yang dirasakan teman-teman Indonesia kita, berarti bahwa kita harus melipatgandakan upaya-upaya kita untuk kembali ke dialog positif dan konstruktif antara pemerintahan kita," tegasnya.
Senada dengan itu, pemimpin Partai Hijau, Christine Milne mengatakan, PM Abbott perlu untuk menelepon langsung Presiden SBY. Jika tidak, ketegangan kedua negara akan terus meningkat.
"Tony Abbott -- dengan tidak mengintervensi dan menghubungi langsung presiden -- berarti membiarkan situasi ini memburuk," katanya.
sumber | oke77.blogspot.com | http://news.detik.com/read/2013/11/23/151929/2421536/10/sby-sudah-terima-surat-balasan-dari-pm-tony-abbott-siang-tadi?991101mainnews
total komentar :
|