Meski terkendala cuaca
dan bahasa, Abi, sapaan akrab Abimana, bangga bisa syuting di sana. Yang
paling berkesan baginya, adalah saat harus mengumandangkan azan di
puncak Menara Eiffel, Paris.
Kisahnya saat itu, Abi dan lawan mainnya, Acha Septriasa yang memerankan Hanum Rais, sedang mengagumi keindahan Eiffel. Tiba-tiba, jam sudah menunjukkan waktunya Maghrib.
Karena Islam merupakan
minoritas di Paris, tanpa pikir panjang Abi memutuskan azan. Padahal
sebenarnya, itu dilarang petugas setempat.
Bintang film Catatan Si Boy itu menceritakan itu saat ditemui di gala premiere 99 Cahaya di Langit Eropa, kemarin.
“Itu sebenarnya nggak
boleh azan keras-keras. Karena mereka bilang ini tempat wisata, bukan
tempat ibadah,” kata Abi. Meski begitu, kumandang azannya sempat
memberikan suara berbeda di langit Eropa.
Abi sendiri sengaja belum menonton filmnya, namun ia yakin adegan itu berkesan.
Seperti diketahui, film
99 Cahaya di Langit Eropa merupakan karya Guntur Soeharjanto yang
diangkat dari buku karya Hanum Rais. Kisahnya, tentang dua anak manusia
yang menjelajah Eropa untuk menemukan sisa-sisa peradaban Islam di sana.
Rencananya, film itu akan tayang perdana, 5 Desember 2013 mendatang.
sumber | oke77.blogspot.com | http://us.life.viva.co.id/news/read/462793-aktor-ini-bangga-kumandangkan-azan-di-menara-eiffel
total komentar :
|