Warga Prancis Minta Bantuan Batman gara-gara Marak Kriminalitas

Warga Kota Marseille, Prancis sudah jengah dengan maraknya kriminalitas di kotanya. Mereka pun membuat petisi untuk meminta bantuan tokoh superhero Batman.

 


Tentunya para warga tidak serius memanggil Batman. Petisi tersebut dibuat sebagai sindiran kepada pihak kepolisian.

“Sudah cukup dengan wacana dan retorika. Kota ini butuh aksi nyata!” tulis petisi tersebut, seperti dikutip Sky News, Selasa (27/8/2013).

“Kita siap untuk memanggil lebih banyak polisi, tentara atau bahkan Batman,” lanjut petisi itu.

Marseille adalah kota terbedar kedua di Prancis setelah Paris. Kejahatan marak di kota itu karena tingginya tingkat pengangguran dan kemiskinan.

Setidaknya 13 pembunuhan yang terkait gang kriminal terjadi di kota Marseille tahun lalu. Selain melakukan kekerasan, gang kriminal tersebut juga terlibat perdagangan narkoba.

(ade)



sumber | oke77.blogspot.com | http://international.okezone.com/read/2013/08/27/214/856290/marak-kejahatan-warga-prancis-minta-bantuan-batman


total komentar : | apa komentar kamu ?

Artikel Terkait

KOTAK KOMENTAR