Inilah Fakta-Fakta Menarik Seputar Emas


Emas saat ini tengah menjadi perhatian para pelaku pasar khususnya investor. Sebab fluktuasi harga emas membuat para investor kebingungan tentang apakah sekarang waktu yang baik untuk berinvestasi pada logam mulia tersebut.


 

Namun urusan emas tak selalu rumit, faktanya ada beberapa hal dari emas yang menarik untuk diketahui. Seperti melansir Live Science, Rabu (28/8/2013), emas ternyata dianggap sebagai logam bernilai tinggi sejak peradaban manusia bermula. Anggapan tersebut masih tak berubah hingga kini, emas masih menjadi logam mulia.

Aslinya, emas bersifat padat dan lembut dengan warna kuning cerah. Keharuman dan kuning bersinar membuat logam tersebut menarik untuk menjadi perhiasan. Tak hanya itu, dibandingkan berbagai logam lain, kilau emas lebih tahan lama.

Warna asli emas tak akan berubah karena pengaruh udara dan air. Selain sebagai perhiasan emas bahkan bisa menjadi konduktor panas dan listrik. Dari segi medis, satu dari 18 isotop emas, 198 Au, bisa digunakan untuk pengobatan kanker dan berbagai penyakit lain.

Tak heran banyak orang menyebut emas sebagai logam mulia. Manfaat dari emas ternyata tak terbatas untuk kesehatan dan sebagai penghantar listrik.

Emas juga digunakan sebagai makanan dan minuman. Serpihan emas yang sangat lembut seringkali ditambahkan ke dalam makanan.

Selain itu, Anda mungkin sering melihat orang bergigi emas. Ternyata emas memang bisa digunakan dalam perawatan gigi manusia. Belakangan ini, emas bahkan digunakan sebagai bahan elektronik seperti iPhone 5S yang diproduksi Apple. (Sis/Nur)



sumber | oke77.blogspot.com | http://bisnis.liputan6.com/read/676578/fakta-fakta-menarik-tentang-emas


total komentar : | apa komentar kamu ?

Artikel Terkait

KOTAK KOMENTAR